Iklan

IMG-20250908-180154

Warga Singkuang Demo Polsek, Bandar Narkoba Diduga Dilepas Tanpa Syarat

PaHamlah.com
Selasa, 30 Desember 2025, Desember 30, 2025 WIB Last Updated 2025-12-31T05:47:22Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini
Singkuang, SUMUT (PAHAMLAH.COM) – Puluhan warga Kecamatan Singkuang, Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara, menggelar aksi unjuk rasa di depan Kantor Polsek Singkuang, Sabtu (20/12/2025). 

Aksi ini dipicu kekecewaan mendalam masyarakat terhadap aparat kepolisian yang diduga melepas seorang bandar narkoba tanpa proses hukum yang jelas.


Dalam aksi tersebut, warga secara terbuka mempertanyakan komitmen Polsek Singkuang dalam memberantas peredaran narkoba yang selama ini dinilai meresahkan dan merusak generasi muda di wilayah mereka. 

Massa menyebut, terduga bandar narkoba tersebut sebelumnya telah diamankan, namun secara mengejutkan kembali bebas tanpa penjelasan resmi kepada publik.


“Kalau bandar narkoba bisa bebas begitu saja, lalu untuk apa hukum ditegakkan? Kami sudah muak, anak-anak kami jadi korban,” teriak salah seorang warga dalam orasinya.

Warga menilai pembebasan terduga bandar narkoba ini mencederai rasa keadilan dan memunculkan kecurigaan adanya praktik tidak transparan di tubuh aparat penegak hukum. 

Mereka mendesak Kapolres Mandailing Natal dan Polda Sumatera Utara turun tangan langsung mengusut kasus tersebut secara terbuka dan objektif.

Aksi berlangsung dengan pengawalan ketat aparat kepolisian. Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak Polsek Singkuang terkait alasan dilepasnya terduga bandar narkoba tersebut.

Warga menegaskan, jika tuntutan mereka tidak direspons secara serius. Mereka meminta aparat tidak bermain-main dengan hukum, terlebih dalam perkara narkotika yang telah menjadi musuh bersama.

“Jangan jadikan hukum tajam ke bawah, tumpul ke atas. Kami ingin keadilan, bukan janji,” tegas salah satu tokoh masyarakat.

Kasus ini kembali menambah daftar panjang sorotan publik terhadap penanganan perkara narkoba di daerah, sekaligus menjadi ujian nyata bagi institusi kepolisian dalam menjaga kepercayaan masyarakat.


Editor    : M.amin
Komentar

Tampilkan

Terkini

Tag Terpopuler