Iklan

IMG-20250908-180154

Bentrok Warnai Razia Tambang Ilegal di Sungai Kuantan, Polwan dan Wartawan Terluka

PaHamlah.com
Selasa, 07 Oktober 2025, Oktober 07, 2025 WIB Last Updated 2025-10-07T11:33:20Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini
(Mobil Kapolres Kuangsing di Serang Masa di saat penertiban penambangan PETI) 

PAHAMLAH.COM- Suasana tegang menyelimuti wilayah Kecamatan Cerenti, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Selasa (7/10/2025). Operasi penertiban tambang emas ilegal atau Penambangan Emas Tanpa Izin (PETI) yang dilakukan tim gabungan Forkopimda mendadak berubah kacau setelah rombongan aparat diserang massa tak dikenal.

Awalnya, razia berjalan lancar. Namun ketika rombongan yang dipimpin langsung oleh Bupati Kuansing Suhardiman Amby bersama Kapolres Kuansing AKBP Raden Ricky Pratidiningrat melintasi Sungai Kuantan, situasi tiba-tiba berubah panas.

Puluhan orang sudah menunggu di tepian sungai, berteriak menolak aksi penertiban. Rombongan pejabat dan aparat yang menumpang perahu sempat tertahan di tengah sungai karena massa mulai bergerak mendekat. Demi menghindari bentrok terbuka, aparat memilih menahan diri dan memantau situasi dari jarak aman.

Namun, ketegangan tak terelakkan. Beberapa kendaraan dinas dilaporkan dirusak, termasuk mobil dinas Kapolres dan Kabag Ops Polres Kuansing. Seorang polwan terluka akibat terkena serpihan kaca, sementara wartawan lokal Ayub Kelana mengalami luka di wajah saat mencoba meliput di lokasi.

Bupati Suhardiman memastikan kondisi kini sudah mulai kondusif.

> “Situasi sudah aman terkendali,” ujarnya singkat lewat pesan WhatsApp.



Sementara itu, Kabid Humas Polda Riau Kombes Anom Karibianto mengatakan pihaknya masih memverifikasi laporan lapangan.

“Saya cek dulu,” katanya singkat.

Operasi pemberantasan PETI di Kuansing ini merupakan bagian dari komitmen Pemprov Riau dan Polda Riau untuk menertibkan aktivitas tambang ilegal di sepanjang Sungai Kuantan.

Meski sejak beberapa bulan terakhir ratusan alat PETI telah dimusnahkan, sejumlah warga masih nekat menambang emas secara ilegal yang menyebabkan kerusakan lingkungan dan pencemaran sungai.


Editor: M.Amin
Komentar

Tampilkan

Terkini

Tag Terpopuler